25 Contoh Tebak – Tebakan Gombal Lucu Dan Bikin Baper Buat Pacar

80 Tebak-tebakan Gombal Romantis yang Bikin Dia Baper!

Bermain tebak – tebakan gombal bisa membuat suasana dengan pacar atau gebetan kian menarik. Gombalan sendiri merupakan salah satu rayuan untuk menarik perhatian lawan jenis.

Kata – kata gombalan biasanya digunakan oleh seseorang untuk merayu pacar, gebetan, dan suami atau istri. Meski demikian, kata – kata gombalan juga kerap digunakan hanya sekedar untuk hiburan saja. Kata – kata gombalan ini bisa kamu sampaikan secara langsung maupun melalui media lain.

Selain melalui pantun gombal, cara lain untuk merayu adalah melalui tebakan – tebakan gombal. Bermain tebak – tebakan gombal bisa membuat seseorang tertawa ngakak, luluh, salah tingkah alias salting, hingga baper.

Masih bingung mau kasih tebak – tebakan gombal apa buat pacar? Berikut 25 contoh tebak – tebakan gombal buat pacar yang lucu dan bikin baper :

Tebak – Tebakan Gombal

Minyak, minyak apa yang memabukkan?

Minyaksikan senyuman manismu setiap hari.

  • Tahu enggak ayam apa yang bisa bikin rindu?

Ayam miss you beb.

  • Cecak, cecak apa yang mematikan?

Cecak napas saat melihat senyum manismu.

  • Kamu tahu enggak semen apa yang bisa bikin bahagia?

Semenjak kuputuskan tuk mencintaimu.

  • Kucing, kucing apa yang terindah?

Kuncingta kamu selamanya.

Tebak – Tebakan Gombal Yang Bikin Baper

  • Kamu tahu enggak awan apa yang bisa bikin senang?

Awanna be with you beb.

  • Tarzan, Tarzan apa yang bisa bikin baper?

Tarzandung cintamu hingga jatuh.

  • Tahu enggak apa persamaan kamu dengan ujian?

Sama – sama harus ku perjuangkan demi masa depan yang cerah.

  • Susu, susu apa yang bisa bikin bahagia?

Susungguhnya aku mencintaimu.

  • Tahu enggak ikan apa yang bisa bikin baper?

Ikan stop loving you beb.

Teka Teki Lucu Dan Gombal

  • Kamu tahu enggak kuping apa yang menjadi impian?

Kupingin kamu jadi istriku.

  • Apa perbedaan kamu dengan gitar?

Kalau gitar kan dipetik, kalau kamu itu yang tercantik.

  • Tahu enggak tiang apa yang bisa bikin senyum – senyum sendiri?

Tiang – tiang mikiran kamu sayang.

  • Tinta, tinta apa yang melekat dan tidak bisa hilang?

Tintaku padamu sayang.

  • Sepi, sepi apa yang paling romantis?

Sepiring berdua denganmu.

Teka – Teki Gombal

  • Cuka apa yang rasanya manis?

Cuka cama kamu sayang.

  • Kipas apa yang paling dinantikan?

Kipastian untuk segera dilamar.

  • Setan, setan apa yang paling romantis?

Setankai mawar merah untukmu.

  • Tahu enggak kenapa rasa cabe pedas?

Karena yang manis itu cuma kamu.

  • Mobil, mobil apa yang bisa bikin bahagia?

Mobilang aku cinta kamu.

Teka – Teki Gombal Bikin Pacar Tersenyum

  • Malam, malam apa yang terindah?

Malamar kamu nanti.

  • Tahu enggak bis apa yang bisa bikin mabuk?

Bis-ikan cinta dan sayang darimu.

  • Apa perbedaan kamu dengan rumus fisika?

Kalau rumus fisika itu kan susah dihapal, tapi kalau kamu susah dilupakan.

  • Tahu enggak ngabuburit itu kepanjangannya apa?

Ngajak dirimu buru – buru married.

  • Nasi uduk mana yang rasanya paling enak?

Uduk berdua denganmu nanti di pelaminan.

Hingga kini, bermain tebak – tebakan gombal memang masih menjadi salah satu hiburan yang tidak pernah bikin bosan. Bahkan banyak juga yang menjadikan teka – teki gombal sebagai permainan wajib saat nongkrong bersama teman. Dan yang tidak kalah kreatif adalah banyak juga yang menggunakan tebak – tebakan gombal untuk mendapatkan hati gebetannya.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *